Home Seputar Aceh Aceh Pakai Bus Listrik, Sudah Kayak Eropa

Aceh Pakai Bus Listrik, Sudah Kayak Eropa

737
0

BANTEN, tanohgayo.com– Penggunaan bus bertenaga listrik di Aceh, bisa dikatakan sebuah inovasi baru  terbarukan dan pertama di Aceh. Project ini dilihat merupakan salah satu kinerja hebat Gubernur Aceh Ir. H. Nova Iriansyah, M.T. dalam mencipta kemajuan bidang trasportasi di Aceh.

“Ini satu lagi ke unggulan Nova, Aceh siap pakai bus bertenaga listrik, ujar Tarmizi Age yang pernah lama menetap di Denmark, Eropa, sebelum ini,

“Aceh bisa saja kayak Eropa suatu hari, dengan jumlah pengangkutan mereka yang sudah banyak beralih ke tenaga listrik,” kata Tarmizi Age di Banten, Rabu (13/1/2021).

Mengutip informasi dari laman facebook Kautsar, yang ikut hadir dalam uji coba bus bertenaga listrik tersebut, bahwa Pemerintah Aceh pada tahun 2021, Kembali merencanakan membeli 6 unit bus listrik untuk kendaraan publik di Kota Banda Aceh.

Untuk tujuan itu, Gubernur Nova dikabarkan sudah  melakukan uji coba bus listrik di Depo Trans Koetaradja, Banda Aceh, pada Selasa kemarin. Uji coba bus bertenaga listrik ini merupakan tindak lanjut dari kerjasama Pemerintah Aceh dengan PT Bakrie Autopart.

Bus listrik Transkutaraja pertama di Aceh ini, akan dijadikan kendaraan pengangkutan umum di Banda Aceh, yang menjadi pusat pemerintahan Aceh. “Kita beri ucapan selamat kepada Gubernur Nova Iriansyah, semoga makin banyak kemajuan bisa di capai pada 2021 ini untuk kemajuan Aceh,” harap Tarmizi Age. (Raia)