Home Aparatur Pengunjung padati Booth Kopi Gayo dihari pertama Vietnam International Cafe Show

Pengunjung padati Booth Kopi Gayo dihari pertama Vietnam International Cafe Show

924
0

Ho Chi Minh City – Minat pengunjung yang tinggi terhadap Kopi Arabika Gayo terlihat pada hari pertama event Vietnam International Cafe Show yang berlangsung di Ho Ci Minh City, kamis (03/05).

“Pengunjung dominan berasal dari negara Vietnam dan Asia umumnya, mereka tertarik karena sebelum ini hanya mendengar bahwa Kopi Gayo punya aroma dan cita rasa yang kuat, tapi kebanyakan belum pernah melihat dan merasakan langsung,” ungkap Iwannitosa Putra, pengusaha yang turut serta salam kegiatan Cafe Show.

Hal tersebut menurut Iwan, bisa terjadi dimungkinkan karena Vietnam juga merupakan produsen Kopi, bahkan terbesar kedua di Dunia setelah Brazil.

Selain memamerkan bentuk fisik green bean, pengusaha Kopi Gayo dalam Cafe Show kali ini juga memperlihatkan bentuk Roasted Bean dan Ground.

Bahkan, pengunjung juga dapat menyeruput kopi yang diseduh manual menggunakan alat drip.

“Walaupun kebanyakan pengunjung baru melihat dan merasakan langsung Kopi Gayo, tapi ada juga sudah familiar dan membeli beberapa sampel yang kita bawa,” kata Iwan.

Partisipasi pengusaha dalam kegiatan Cafe Show di Vietnam mendapat dukungan dari Pemkab Aceh Tengah, bahkan Bupati Aceh Tengah, Shabela Abubakar juga dijadwalkan hadir pada hari kedua Cafe Show.(*)