Home Aparatur Sekda Bener Meriah Tekankan Realisasi Dana Desa Tahap III Dipercepat

Sekda Bener Meriah Tekankan Realisasi Dana Desa Tahap III Dipercepat

376
0

Redelong, tanohgayo.com-  Sekretaris Daerah Kabupaten Bener Meriah Drs. Haili Yoga, M.Si bertindak sebagai Pembina Apel Pagi pada Kantor Camat Timang Gajah, Rabu (14 Oktober 2021).

Apel dihadiri anggota Forkopimcam Timang Gajah dan Para Reje Kampung beserta jajarannya.

Sekretaris Daerah mengapresiasi terhadap para Reje dan seluruh jajaran dalam disiplin berseragam pada apel tersebut.

Dalam amanatnya, Sekda menekankan Percepatan Realisasi Dana Desa Tahap III.

Dari data DPMK bahwa untuk Kecamatan Timang Gajah pencairan Dana Desa Tahap III baru dilakukan oleh 8 (delapan) Kampung dari total 30 Kampung, serta 7 (tujuh) Kampung yang telah melaksanakan Musrenbangdes.

Selama kurun waktu 6 tahun penyaluran Dana Desa sejumlah hampir Rp. 16 Milyar anggaran untuk BUMDES namun masih belum menghasilkan PAD yang sesuai. “Hal ini akan menjadi perhatian khusus,” kata Sekda.

Secara keseluruhan Kabupaten Bener Meriah masih mencapai 20% pencairan Dana Desa Tahap III sehingga menggeser posisi Kabupaten Bener Meriah dari 3 besar ke posisi 6. “Oleh karena itu, kini kita berkumpul kembali untuk mendapatkan informasi terkait keterlambatan dan mencari solusi yang tepat,” ungkap Sekda.

Sekda Haili Yoga berpesan kepada para Reje beserta seluruh jajaran agar segera melakukan pencairan karena merupakan rapor kinerja masing-masing kampung yang langsung dipantau oleh Provinsi dan Pusat. (SP/Ag)