Takengon-Bupati Aceh Tengah, Drs. Shabela Abubakar, menghadiri pelaksanaan Pengantar Tugas Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Aceh Tengah yang beberapa waktu lalu telah dilantik, Senin (30/05/22).
Acara yang diselenggarakan di Gedung Ummi Pendopo Bupati Aceh Tengah tersebut dihadiri oleh Sekda Kabupaten Aceh tengah, Asisten Sekdakab Aceh Tengah, para pejabat yang baru dilantik, serta pejabat eselon tiga masing-masing instansi dari pejabat yang baru dilantik.
Acara ini dilaksanakan untuk mengingatkan kembali para pejabat yang baru dilantik untuk segera bergegas untuk melakukan inovasi serta melanjutkan apa yang telah dirintis selama beberapa waktu lalu oleh pejabat yang lama.
Dalam acara ini Jumadil Enka, Kadis Pariwisata yang lama, berkesempatan memberikan sambutan selaku perwakilan pejabat yang lama.
“Saya selaku perwakilan dari pejabat yang lama mengucapkan terima kasih atas bimbingan bapak bupati selama kami bertugas, tentunya bimbingan itu akan menjadi bekal kami di dalam mengemban amanah dalam bertugas kedepannya” ucap Jumadil.
Selanjutnya, Zulkarnain, Kadis Pariwisata yang baru, juga memberikan sambutan dalam hal ini mewakili pejabat yang baru dilantik.
“Saya sebagai perwakilan pejabat baru yang telah dilantik beberapa waktu yang lalu berharap mendapat dukungan dari jajaran untuk memaksimalkan visi dan misi yang telah dirintis selama beberapa tahun ini” terang Zulkarnain dalam sambutannya.
Menurut Bupati Shabela rotasi semacam ini sangat diperlukan agar timbul inovasi baru dari pejabat yang baru serta adanya penyegaran dalam tubuh instansi terkait.
“Saya rasa dengan adanya penyegaran ini kita harus segera bersiap untuk menyambut tugas-tugas yang baru, terlebih lagi kedepannya banyak even-even berskala lokal dan nasional hingga internasional yang harus kita maksimalkan untuk mengangkat marwah Kota Takengon yang kita cintai ini” ucap Bupati Shabela.
Selain itu, Bupati Shabela juga berpesan kepada pejabat yang baru dilantik untuk dapat menjadi contoh kepada staf dalam instansi yang baru.
“Saudara sekalian rotasi dalam pemerintahan merupakan hal yang lumrah terjadi. Hal yang harus kita ingat dimanapun kita berada, kita harus memberikan teladan yang baik kepada staf sehingga kenyamanan dalam bekerja dapat tercapai” tegas Bupati Shabela.
Selanjutnya, Bupati Shabela juga mengajak kepada seluruh tamu undangan untuk meningkatkan kedisiplinan serta loyalitas kepada pimpinan.
“Terakhir, mari sama-sama kita benahi diri masing-masing saling menjaga dan mengingatkan. Terlebih lagi kita merupakan satu kesatuan, apabila satu buruk maka seluruhnya dilihat buruk maka kita sama-sama harus menjaga marwah Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Aceh Tengah” tutup Bupati Shabela dalam sambutannya. (PR/SF)