Home Aparatur Pelantikan Sarkawi:Jalan Samarkilang tembus Aceh Timur

Pelantikan Sarkawi:Jalan Samarkilang tembus Aceh Timur

599
0

Redelong, tanohgayo.com – Sarkawi genap 10 bulan menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bener Meriah. Ia kemudian dilantik sebagai bupati defenitif, Selasa (30 April 2019) oleh Plt. Gubernur Aceh, Ir. Nova Iriyansah,  mewakili Presiden Republik Indonesia di ruang sidang DPRK Bener Meriah.

Sarkawi, setelah dilantik menyampaikan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah berupaya mensukseskan acara pelantikan dan semua elemen yang bersinergi berkerja sama membangun Kabupaten Bener Meriah.

“Saya yakin, dengan tanggung jawab yang begitu besar, tidak dapat saya membangun daerah ini bila seorang diri. Untuk itu perlu bersama bersinergi semua pihak membangun Kabupaten Bener Meriah,” kata Sarkawi.

Sarkawi menambahkan akan mendukung program Pemerintah Aceh dalam pembangunan di Kabupaten Bener Meriah agar dapat sejajar dengan kabupaten lainnya.

Dalam kesempatan tersebut Sarkawi menyampaikan juga kepada Pemerintah Aceh melalui Plt. Gubernur untuk mewujudkan pembangunan Jembatan Enang-Enang, Jalan Samarkilang tembus Aceh Timur. “Dengan dibangun jalan tersebut, akan mempermudah jalur transportasi darat dan mempersingkat waktu dari dan ke luar Bener Meriah,” kata Sarkawi.

Sarkawi dilantik dalam rapat paripurna istimewa Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten ( DPRK ) Bener Meriah, dipimpin Wakil 1 DPRK Bener Meriah Darwinsah berjalan lancar dan aman. (WR)