Home Aparatur Penerima Beasiswa Aceh Carong harus Tunjukkan Prestasi dan Etika

Penerima Beasiswa Aceh Carong harus Tunjukkan Prestasi dan Etika

762
0

Redelong, tanohgayo.com- Penerima Beasiswa Aceh Carong Tahun 2021 dari Kabupaten Bener Meriah resmi diberangkatkan. Dan dipesankan untuk berprestasi dan beretika selama menimba ilmu di kampus yang dipilih karena sebagai generasi penerus bangsa.

Hal tersebut dipesankan Sekda kabupaten Bener Meriah Drs. Haili yoga, M.Si  saat pelepasan dilapangan Setdakab setempat, Rabu (29/9/2021).

Penerima beasiswa Aceh Carong tahun 2021 asal Bener Meriah berjumlah 19 orang. “Cara yang paling tepat untuk mensyukuri nikmat apa yang telah kalian peroleh adalah dengan menunjukkan prestasi dan etika yang baik, karena kalian adalah generasi penerus bangsa yang akan menggantikan pemimpin-pemimpin saat ini,” tegas Drs. Haili Yoga, M.Si.

Program Beasiswa Aceh Carong adalah salah satu program dari pemerintah Provinsi Aceh yang dikhususkan bagi masyarakat yang kurang mampu dari segi ekonomi tapi handal dan berprestasi dalam bidang pendidikan.

Kepada seluruh peserta, sekda selalu berulangkali meningatkan agar bisa memanfaatkan media sosial untuk mempublikasikan kegiatan-kegiatan yang bersifat positif.(SP/Ag)