Home Aceh Tengah Polres Aceh Tengah Siap Amankan Arus Mudik Lebaran dan Wisata

Polres Aceh Tengah Siap Amankan Arus Mudik Lebaran dan Wisata

342
0

TANOHGAYO.COM, Takengon | Kapolres Aceh Tengah AKBP Dody Indra Eka Putra pihaknya tengah menyiapkan pola-pola pengamanan dalam operasi Ketupat Seulawah guna menghadapi arus mudik dan lebaran tahun 2023.

Polres menyiapkan Operasi Ketupat Seulawah 2023 guna menjamin keamanan masyarakat dalam berlalu lintas juga bagi yang menjalankan ibadah hari raya Idul Fitri tahun 2023.

“Kita melibatkan 100 personil polisi, ditempatkan di beberapa titik jelang dan pasca idul fitri,” kata Dodi, Kamis (20/4/2023).

Setiap tahun Polri menggelar operasi ketupat. Pola-pola (pengamanan) itu sudah disiapkan, serta bekerjasama dengan pelbagai pihak seperti TNI, BPBD, Dishub dan Dinkes dan pihak lainnya.

“Laporan dari Satintelkam, situasi Aceh Tengah dalam keadaan kondusif, tapi untuk pelaksanaan shalat idul fitri akan ada penempatan personil di lokasi ibadah,” tambahnya.

Pasca lebaran, Polres Aceh Tengah juga akan menempatkan personilnya, dengan kerjasama beberapa pihak, ditempatkan di lokasi-lokasi wisata.

Operasi Ketupat Seulawah, dilakukan dalam rangka pengamanan arus yang dilintasi oleh masyarakat. Polres Aceh Tengah juga telah mendirikan beberapa pos  pelayanan (Pos Yan) dan pos pengamanan (Pos Pam) arus mudik. (Wyra)